STKIP PGRI BLITAR

PERAN BDS {BUSINESS DEVELOPMENT SERVICE) DALAM PENGEMBANGAN SENTRA SOTO AYAM BOKIJO TAMANAN KOTA KEDIRI

MOCHAMAD, MUCHSON PERAN BDS {BUSINESS DEVELOPMENT SERVICE) DALAM PENGEMBANGAN SENTRA SOTO AYAM BOKIJO TAMANAN KOTA KEDIRI. Cakrawala Pendidikan, 12 (2). pp. 150-172. ISSN 1410-9883

[img]PDF
25Mb

Abstract

Usaha Kecil Menengah (UKM) mempunyai peran yang signifikan dalam petumbuhan ekonomi masyarakat seperti penyerapan tenaga kerja, mencukupi kebutuhan masyarakat, menciptakan mlai tambah, pengguna dari out put perusahaan besar, menciptakan kewirausahaan sejati, dan Iain-lain. Disisi yang lain UKM masih membutuhkan perhatian dari semua pihak, masalah kurangnya modal, penjualan yang tidak optimal, biaya promosi yang kecil, desain produk yang tidak menarik, manajemen yang tidak pro¬fessional dan Iain-lain seakan menjadi atribut UKM. Pada prinsipnya pemberdayaan yang dilakukan untuk UKM dapat dilakukan oleh semua pihak. Misalnya secara individu UKM terus belajar untuk mengembangkan diri, atau secara bersama-sama membentuk komunitas UKM yang dapat saling belajar dan saling memberi masukan guna meningkatkan kompetensi UKM tersebut. Pihak lain seperti LSM, pemerintah daerah, pemerintah pusat atau organisasi non pemerintah luar negari dapat berperan dalam memberdayakan UKM. Departemen Koperasi dan Usaha Kecil Menengah telah membentuk Busines Development Services sebagai ujung tombak pengembangan UKM. Untuk mengembangkan Sentra Soto Ayam Bok Ijo Tamanan Kediri Dinas Koperasi dan UKM bekerja sama dengan BDS Kota Kediri telah memberikan pelatihan dan pendampingan. Pelatihan meliputi manajemen umum, manajemen produksi, manajemen pemasaran, manajemen keuangan dan manajemen sumber daya manusia. Pendampingan dilakukan dengan menempatkan beberapa fasilitator di sentra soto ayam tersebut. Tujuan pendampingan ini adalah mendiskusikan masalah-masalah yang muncul di lapangan atas implementasi pelatihan yang telah diberikan. Kata kunci: usaha kecil menengah, business development service, pemberdayaan, kinerja, manajemen produksi, manajemen pemasaran, manajemen keuangan, manajemen SDM.

Item Type:Article
Subjects:L Education > L Education (General)
Divisions:Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Education
ID Code:145
Deposited By:DRS. KADENI, SE.,M.Pd .,MM
Deposited On:22 Feb 2013 05:56
Last Modified:23 Feb 2013 06:40

Repository Staff Only: item control page